
- by Redaksi 2
- 22 Mei 2025
PKK Kota Bekasi Gandeng PT ABC Gelar Akademi ABC Roadshow di Balai Patriot
Kota Bekasi, WartaKarya - TP. PKK Kota Bekasi bekerja sama dengan PT ABC menyelenggarakan kegiatan Akademi ABC Roadshow yang berlangsung meriah di Balai Patriot, Kota Bekasi. Acara ini mengusung tema "Jadi Ahlinya Buat Cita Rasa" dan diikuti oleh anggota PKK se-Kota Bekasi.
Hadir dalam acara tersebut Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Wakil Wali Kota Bekasi Abdul Harris Bobihoe, Ketua TP PKK Kota Bekasi Wiwiek Hargono, Sekretaris TP PKK Wuri Handayani, serta seluruh camat dan lurah se-Kota Bekasi beserta istri.
Berbagai kegiatan menarik digelar dalam roadshow ini, antara lain demo masak bersama chef profesional, pelatihan keterampilan memasak, tips dan trik mengolah cita rasa, serta kompetisi kreativitas dan lomba yel-yel antar TP PKK Kecamatan.
“Kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta seperti PT ABC, dan PKK sangat penting. Ini bukan hanya ajang lomba, tapi bentuk kontribusi nyata dalam membangun Kota Bekasi, mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, serta memperkuat peran UMKM,” ujar Wali Kota Tri Adhianto saat membuka acara.
Tri juga berharap kegiatan ini dapat menjadi awal dari edukasi berkelanjutan bagi pelaku UMKM agar bisa naik kelas dan memiliki daya saing lebih tinggi.
“Saya berharap kegiatan ini menjadi langkah awal dalam menciptakan keberlanjutan edukasi bagi pelaku UMKM, agar dapat naik kelas dan semakin berdaya saing,” imbuhnya.
Di akhir kegiatan, Pemerintah Kota Bekasi, khususnya TP PKK, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PT ABC atas kontribusinya dalam pemberdayaan masyarakat dan pelestarian potensi lokal di Kota Bekasi. **(Jim)